Menganalisa Potensi Pasar
Salah Satu faktor yang perlu dianalisis oleh setiap wirausaha atau pengusaha adalah kemampuan untuk mengetahui peluang atau potensi pasar. Apabila anda sebagai wirausaha kurang mampu dalam menganalisis potensi pasar, maka kemungkinan besar potensi yang akan dimanfaatkan pihak pesaing atau wirausaha yang lain. Sehingga  usaha yang dijalankan akan mengalami hambatan atau bahkan kur


ang berhasil dalam menjalankan fungsi usahanya.




Peluang pasar dapat dianalisis melalui pendekatan permintaan dan penawaran :
  • Pendekatan permintaan menekankan tentang kebutuhan manusia yang sampai sekarang belum sepenuhnya terpenuhi atau kemungkinan sudah terpenuhi namun kurang memuaskan. Melalui pendekatan permintaan anda dapat mengetahui jumlah permintaan terhadap produk atau jasa yang meliputi :
Sasaran Pembeli atau Konsumen, Jumlah Konsumen, Jumlah kebutuhan, Total Kebutuhan pertahun.
Kemudian dari data-data tersebut anda dapat membuat proyeksi permintaan selama 4 tahun mendatang










  • Pedekatan Penawaran, berawal dari kemampuan wirausaha dalam membuat suatu produk atau barang, memberikan pelayanan jasa atau gabungan dari keduanya. Dari sini mulailah mencari adakah pasarnya atau orang-orang yang membutuhkannya. Melalui pendekatan penawaran wirausaha dapat juga mengidentifikasi banyak nya pesaing yang membuat produk/jasa yang sama.